Meriahkan Haornas, Keluarga Besar SD Muh Sokonandi Gelar Lomba dan Senam Virtual

YOGYA, KRJOGJA.com – SD Muhammadiyah Sokonandi memperingari Hari Olahraga Nasional 9 September dengan menggelar beragam kegiatan, Jumat (11/10).
Kegiatan dibuka dengan senam virtual bersama seluruh siswa dari rumah dan para guru di SD Muh Sokonandi.

Setelah senam virtual, di kompleks sekolah digelar lomba untuk Bapak/Ibu Guru dan Karyawan berupa lomba (berkelompok) penjinak bom serta lomba voli geber. Lomba penjinak Bom diikuti oleh seluruh ibu guru dan karyawati, sedangkan untuk lomba voli geber bagi para bapak.

Para Bapak/Ibu guru karyawan merasa sangat gembira karena acara ini juga merupakan sarana refreshing dari tugas – tugas membuat media pembelajaran maupun soal – soal pembelajaran daring yang cukup menyita waktu dan konsentrasi.

   

“Seperti yang kita ketahui bersama bahwa 9 September, diperingati sebagai Hari Olahraga Nasional. Di era seperti saat ini olahraga telah menjadi bagian dari keseharian masyarakat Indonesia. Kegembiraan yang dirasakan tentu akan meningkatkan imun tubuh sehingga rasa gembira itu juga penting untuk menjaga kesehatan di tengah pandemi,” ujar Kepala sekolah SD Muh Sokonandi, Anies Rofiah. (*)

 


    Kirim Komentar