Sokonandi Ikut Memberikan Bantuan Kepada Korban Gempa Lombok

Tanah air kembali diselimuti duka. Seperti yang telah kita ketahui bersama, hari Minggu 5 Agustus 2018 lalu bencana alam gempa bumi terjadi di Lombok dengan kekuatan 7.0 SR. Setidaknya 82 orang meninggal dan banyak bangunan yang hancur akibat gempa ini. Korban terbanyak terjadi di Kabupaten Lombok Utara yang merupakan pusat gempa. Korban pun semakin meningkat seiring dengan terjadinya gempa susulan yang masih terus terjadi hingga saat ini. Banyak pihak yang langsung memberikan berbagai bantuan, baik berupa bantuan langsung, logistik, maupun bantuan dana, termasuk SD Muhammadiyah Sokonandi.

SD Muhammadiyah Sokonandi juga langsung mlakukan penggalangan dana yang dilakukan di sekolah. Dan setelah 1 minggu pengumpulan donasi dana bantuan dari siswa siswi dan bapak ibu guru semua, alhamdulillah dana yang terkumpul selama satu minggu sebesar Rp 16.021.000. SD Muhammadiyah Sokonandi akan mentasarufkan donasi dana bantuan ini melalui Lazismu PDM Kota Yogyakarta

Hari ini, dana yang terkumpul telah diserahkan kepada Lazismu PDM Kota Yogyakarta yang diserahkan langsung oleh bapak Kepala Sekolah, Hadi Nuryanto, S.Ag. kepada wakil dari Lazismu yang datang ke sekolah unit 2. Semoga dana yang terkumpul dapat sedikit membantu korban gempa lombok. Dan juga kami ucapkan terima kasih banyak kepada seluruh pihak yang udah membantu, semoga amal ibadah semua diterima Allah SWT dan digantikan dengan rizki yang lebih banyak.
Amiin.


    Kirim Komentar